Hasil Visum Lesti Kejora Bukan Dasar Rizky Billar Lakukan Kekerasan Dalam Rumah Tangga
Rizky Billar menganggap hasil visum dari Lesti Kejora bukan dasar adanya tindak kekerasan dalam rumah (KDRT) terhadap Lesti Kejora.
Hal itu diungkapkan Kuasa Hukum Rizky Billar yakni Adek Erfil Manurung mewakili kliennya yang datang ke Polres Metro Jakarta Selatan.
Adek menganggap meskipun ada hasil visum namun itu tidak bisa menjadi dasar membuktikan Rizky Billar melakukan KDRT terhadap Lesti Kejora.
Visum tidak bisa menjadi patokan untuk menuduh Rizky Billar melakukan KDRT.
"Walaupun visum ada, tapi ini kan belum ada pemeriksaan," terang Adek.
Oleh karenanya, Adek meminta publik untuk lebih dulu menunggu hasil pemeriksaan terhadap Rizky Billar pekan depan.
"Kita tunggu pemeriksaan minggu depan," jelas Adek.
Ia juga menyatakan tudingan terhadap Rizky Billar yang melakukan KDRT kepada Lesti Kejora terlalu berlebihan.
"Oh, itu enggak, itu berlebihan," kata Adek, dikutip dari YouTube Seleb Oncam News, Kamis (6/10/2022).
Untuk itu Adek membantah kliennya melakukan KDRT terhadap Lesti Kejora.
sampaikan kronologi berbeda yang menepis semua yang sudah dilaporkan Lesti tentang KDRT yang dialaminya.
Rizky Billar membantah bahwa dirinya membanting Lesti Kejora hingga mengalami luka lebam.
Menurutnya kejadian banting membanting itu merupakan pertahanan diri Rizky Billar ketika keduanya berada dalam kondisi emosi.
"Yang jelas Rizky tidak ada membanting banting engga ada itu engga benar," kata kuasa hukum Rizky Billar, Ade.
Sehingga kejadian tersebut bukanlah Rizky Billar yang membanting istrinya, namun menurut Ade hanya ketidak sengajaan yang terjadi sehingga Lesti terbanting.
Ade menjelaskan bahwa Rizky Billar kala itu ingin memenangkan diri ketika tersulut emosi, seketika Lesti mengejar Rizky Billar dan menarik kalung milik pria berusia 27 tahun itu.
Atas kejadian tersebut pun membuat Rizky Billar melakukan pertahanan diri.
"Yang ada kebanting jadi ketika Rizky mau ke kamar mandi menenangkan diri ini bahasa Rizky, marah Lesti dikejar dan ditariklah ininya (kalung) putus rantainya kemudian Rizky nipis, dan kejatuh jadi bukan membanting-banting," tutur Ade.
Lempar Bola Biliar
Selanjutnya soal Rizky Billar diduga sempat melempar bola biliar ke arah Lesti Kejora, namun terpeleset saat terjadi kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
Kabar tersebut pun dibantah oleh pria yang kerap disapa Billar itu.
Menurut Ade, kliennya tidak sama sekali melemparkan bola biliar ke arah istrinya itu.
"Bola biliar itu sebenarnya Rizky yang ngomong bukan dilempar ke Lesti terus ga kena begitu," kata Ade.
Ayah satu anak itu menegaskan tindakan tersebut hanya untuk menggertak istrinya.
Adanya tindak lempar-lemparan bola biliar itu tidak dibeberkam secara rinci oleh kuasa hukum Rizky Billar.
Ade jelaskan jika tindakan dari Rizky Billar itu hanya menggeretak.
"Hanya menggeretak," tutur Ade.
Lesti Kejora Umrah
Pedangdut Lesti Kejora dikabarkan telah berangkat umrah bersama keluarganya pada Jumat (7/10/2022).
Sebelumnya memang diberitakan, bahwa Lesti Kejora akan melangsungkan ibadah umrah guna untuk menenangkan hati setelah menerima tindak KDRT dari suaminya, Rizky Billar.
Video keluarga Lesti Kejora di bandara dan tengah melakukan boarding pass berangkat umrah beredar di media sosial.
Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @lambe_danu_official99 pada Sabtu (8/10/2022).
Ayah dan ibu Lesti Kejora juga ikut menemani putrinya beribadah umrah.
Ibu Lesti Kejora, Sukartini terlihat menggendong baby Leslar, anak pertama Lesti Kejora dan Rizky Billar.
Sementara Lesti Kejora berada diurutan belakang, ia terlihat menggandeng tangan sang ayah, Endang Mulyana.
Terdengar sapaan dari si perekam video saat Lesti Kejora dan ayahnya muncul untuk melakukan boarding pass.
Dari video tersebut terlihat kondisi Lesti Kejora sudah lebih baik dari awal dirinya mengalami tindak KDRT.
Postingan itu pun langsung ramai dikomentari oleh warganet.
Tak sedikit warganet yang lega dan bersyukur melihat kondisi Lesti Kejora yang kini jauh membaik.
Banyak warganet yang mendoakan agar Lesti dan keluarga diberi kelancaran dalam menjalani ibadah umrah.
Tak hanya itu, warganet juga mendoakan agar Lesti menemui jawaban dari permasalahan yang kini tengah ia hadapi.
Artikel ini telah tayang di TribunLampung.co.id dengan judul Hasil Visum Lesti Kejora Bukan Dasar Rizky Billar Lakukan Kekerasan Dalam Rumah Tangga, .
Belum ada Komentar untuk "Hasil Visum Lesti Kejora Bukan Dasar Rizky Billar Lakukan Kekerasan Dalam Rumah Tangga "
Posting Komentar